8:57 PM

Belajar Lewat Si Belalang

"seekor belalang yang telah lama terkurung dalam sebuah kotak, ia tersadar bahwa kotak tersebut selama ini telah membatasinya untuk dapat melompat lebih tinggi dan jauh.."
Kisah si Belalang pada postingan sebelumnya bagi saya sungguh sangat disayangkan kalau sampai terjadi pada diri kita.. Terkadang kita, tanpa sadar, pernah juga mengalami hal yang sama dengan belalang tersebut.

Apa sebab? Lingkungan yang buruk, hinaan, trauma masa lalu, kegagalan beruntun, tradisi dan kebiasaan bisa membuat kita terpenjara dalam kotak semu yang mementahkan potensi kita...! Seberapa sering kita berpikir dalam-dalam tentang apa yang orang lain voniskan kepada kita, apakah kita lebih memilih mempercayai mereka daripada diri sendiri?

"Tahukah Anda, bahwa seekor gajah yang sangat kuat dapat diikatkan dan dijinakkan hanya dengan seutas tali yang terikat pada sebilah pancang kecil?"

Gajah sudah merasa dirinya tidak bisa bebas jika ada "sesuatu" yang mengikat kakinya, padahal "sesuatu" tersebut bisa jadi hanya merupakan sandungan kecil. Semoga kita semua dapat mengerti bahwa kita bisa "melompat lebih tinggi dan jauh" kalau kita mau menyingkirkan "penjara" kita..




Artikel Terkait :



0 Responses to “Belajar Lewat Si Belalang”

Post a Comment